-->

Manfaat Khasiat Daun Lenglengan Untuk Kesehatan Tubuh

Nama ilmiah : Indigofera tinctora L.
Nama daerah : daun setan, leng-lengan, lingko-lingoan, plengan (jawa); paci-paci (sunda); sarap nornor (Madura); gofu hairan (Ternate); lanrangan (Tidore).
Nama asing : -

Khasiat Daun Lenglengan
Tumbuhan lenglengan
Kandungan Kimia dan Efek Farmokologis
Lenglengan memiliki rasa pahit, pedas, dan bersifat hangat. Beberapa bahan kimia yang terkandung dalam akar lenglengan, diantaranya saponin, flavonoid dan tannin. Selain itu, daun lenglengan mengandung saponin, flavonoid, tannin, dan minyak asiri. Efek farmokologis lenglengan diantaranya mengobati sukar tidur, gelisah, sakit kepala, influenza, batuk, batuk rejan, difteri, jantung berdebar, tidak dating haid, pencernaan terganggu, cacingan, kencing manis (diabetes meletus), kejan dan ayan 9epilepsi).

Bagian tumbuhan yang di gunakan dan Pemanfaatannya
Lenglengan dapat di manfaatkan untuk mengobati beberapa penyakit sebagai berikut.

Penyakit yang dapat disembuhkan dan cara penggunaannya :

Batuk rejan

Cuci bersih 1 batang berikut akar tumbuhan lenglengan, lalu rebus dengan 3 gelas air sampai tersisa 1 ½ gelas. Setelah dingin, saring air hasil rebusan dan tambahkan gula secukupnya. Minum air rebusan 3 kali sehari masing-masing ½ gelas.

Cacing kremi

Cuci bersih ¾ genggam daun lenglengan segar, lalu rebus dengan 2 gelas sampai tersisa 1 ½ gelas. Setelah dingin, saring air rebusan dan tambahkan madu secukupnya. Minum air rebusan 2 kali sehari masing-masing ¾ gelas.

Difteri

Cuci bersih ½ genggam daun dan bunga lenglengan segar, ½ genggam daun jinten, 1 jari assam tringguling, 1 sendok teh adas, dan 3 jari populasari, potong-potong bahan seperlunya, lalu rebus dengan 2 gelas air sampai tersisa 1 ½ gelas. Setelah dingin, saring air rebusan, lalu gunakan untuk berkumur dalam mulut dan tenggorokan sselama 2- 3 menit.

Epilefsi

Cuci bersih ¾ genggam daun lenglengan segar, lalu rebus dengan 3 gelas air sampai tersisa 1 ½ gelas. Setelah dingin, saring air rebusan dan tambahkan gula secukupnya. Minum air rebusan 3 kali sehari masing-masing ½ gelas.

Jantung berdebar

Cuci bersih 3 genggam daun lenglengan segar, lalu rebus dengan 15 liter air sampai mendidih, sekitar 15 menit. Gunakan air rebusan untuk mandi berendam saat masih hangat sebanyak 2 kali sehari.

Luka koreng dan kudis

Cuci bersih 1 batang sekaligus daun lenglengan segar, lalu rebus dengan 3 gelas air sampai mendidih, sekitar 15 menit. Gunakan air rebusan untuk mencuci luka, koreng, atou kudis.

Sukar tidur dan rasa gelisah (untuk isi bantal)

Masukan daun lenglengan kering ke dalam bantal. Gunakan bantal daun lenglengan untuk tidur seperti menggunakan bantal biasa.

Semua penyakit pasti ada obatnya ko sahabat jangan takut dalam kesempatan ini saya sudah menjelaskan tentang khasiat daun lenglengan untuk kesehatan tubuh yang bisa mengobati berbagai jenis penyakit seperti di atas yang sering menyerang tubuh kita. Semoga info yang saya sampaikan bermanfaat dan selamat mencobanya di rumah karena sangat mudah soalnya sudah dilengkapi dengan cara penggunaannya.
SeeCloseComments