-->

Khasiat Daun Kembang Sepatu Sungsang Bagi Kesehatan Tubuh

Nama ilmiah : Hibiscus schhizopetalus (Mast) Hook. F.
Nama daerah : kembang wora-wari, wora-wari gantung, kembangg enting-enting, kembang lampu (jawa).
Nama asing : tiau ten hua (Cina).


Khasiat Daun Kembang Sepatu Sungsang
kembang sepatu sungsang (sumber : google.com)
Kandungan Kimia dan Efek Farmokologis
Bahan kimia ang terkandung dalam tumbuhan ini masih belum banyak diketahui, Efek farmokologis yang dimiliki oleh kembang sepatusungsang, diantaranya anti radang (anti-inflamasi), menghilangkan pembengkakan, mengeluarkan nanah, dan menumbuhkan sel baru. Daun untuk pemakaiann segar memiliki efek farmokkologis mengobati absses, bisul (furunculus), bengkak, radang ginjal (nephiritis), radang kulit bernanah (pioderma), radang sendi, dan rematik arthritis.

Bagian tumbuhan yang di gunakan dan Pemanfaatannya
Kembang sepatu sungsang dapat di manfaatkan untuk mengobati beberapa penyakit sebagai berikut.

Penyakit yang dapat disembuhkan dan cara penggunaannya :

Abses

Cuci bersih 30-60 g daun dan bunga kembang sepatu sungsang segar, 60 g jari (coix lanchyrima-jobi L.) yang telah direndam, dan 30 g krokotok segar (portulaca oleracea). Rebus ke 3 bahan tersebut dalam 700 ml air sampai tersisa 300 ml, lalu minum airnya saat hangat, sedangkan jali dapat dimakan.

Bisul (furunculus)

Cuci bersih daun kembang sepatu sungsang secukupnya, lalu giling halus sampai menjadi adonan seperti bubur. Letakan adonan pada bagian yang sakit, lalu balut.

Demam

Cuci 30 g daun kembang sepatu sungsang segar, lalu rebus dengan 400 ml air sampai mendidih selama 10 menit. Setelah dingin, saring air rebusannya dan minum 2 kali sehari, pagi dan sore.

Menghilangkan pembengkakan dan peradangan

Cuci bersih 30-60 g daun dan bunga kembang sepatu sungsang segar, 60 g kembang pukul empat segar (mirabilis jalapa), 40 g sambiloto segar (Androgaphis paniculata), dan 30 g krotok segar (portulaca oleracea), Rebus bahan tersebut dalam 1000 ml air sampai tersisa 500 ml. Saring air rebusan, lalu minum 2 kali sehari masing-masing 250 ml.

Rematik arthritis,radang persendian

Cuci bersih 30-60 g daun dan bunga kembang sepatu sungsang segar, 30 g kembang pukul empat segar (Mirabilis jalapa), 70 g lidah buaya, (aloea vera L.), 20 g temulawak (Curcuma xanthorriza Roxb), dan 15 g jahe merah (Zingiber officinale Rosc.), Rebus bahan tersebut dengan 700 ml air sampai tersisa 300 ml. Setelah dingin, saring air rebusan.

Radang ginjal (nephritis)

Cuci bersih 30-60 g daun dan bunga kembang sepatu sungsang segar, 60 g akar alang-alang (imperata cylindrical )dan 60 g kulit semangka. Rebus ke 3 bahan tersebut dengan 1 liter air sampai tersisa 500 m. Setelah dingin,saring air rebusan, lalu minum 2kali sehari masing-masing 250 ml.

Radang kulit

Cuci bersih 60 g daun dan bunga kembang sepatu sungsang, lalu rebus dengan 300 ml air sampai tersisa 150 ml. Masukan air rebusan kedalam 200 ml jus wortel (Daucus corata), lalu masak hingga mendidih. Minum air rebusan saat hangat secara teratur.

Radang kulit bernanah (piodermi)

Cuci bersih daun kembang sepatu sungsang, lalu campur dengan bubuk sambiloto kering (Androgaphis paniculata)dan daging lidah buaya (Aloe vera L.). Haluskan, lalu oleskan campuran tersebut pada kulit yang sakit secara teratur.

Sakit perut

Cuci 30 g bunga kembang sepatu sungsang segar lalu rebus dengan 200 ml air sampai mendidih selama 15 menit. Setelah dingin, saring air rebusannya, lalu minum sekaligus. Minum air rebusan sebanyak 2 sampai 3 kali sehari.

Catatan :


  • Rimpang kembang sepatu sungsang beracun.
  • Penggunaan rimpang rintang untuk pengobatan dilakukan dengan merebusnya lebih lama dalam api kecil.
Nah itulah penjelasan tentang khasiat daun kembang sepatu sungsang bagi kesehatan tubuh yang mampu mengobati berbagai jenis penyakit yang mengganggu kesehatan kita maka dari itu saya jelaskan di atas lengkap dengan cara penggunaannya.
SeeCloseComments